Komitmen Operational Excellence PTPN IX Melalui System Smart Farming


Warning: mysqli_query(): (HY000/1114): The table '(temporary)' is full in /home/u6998656/public_html/wp-includes/class-wpdb.php on line 2345

Mengikuti perkembangan teknologi informasi yang pesat, PTPN IX mengembangkan  berbagai tools aplikasi digital untuk menunjang dan memaksimalkan proses bisnis di perusahaan. Pada 29 Januari 2020, PTPN IX meluncurkan System Smart Farming sebagai upaya mensukseskan operasional giling Tebu 2020. Acara Launching System Smart Farming diselenggarakan di Ruang Arabika, Kampoeng Kopi Banaran–Bawen,  dihadiri oleh Direksi PTPN IX, CEO Region BNI wilayah Yogyakarta, Manajer Pabrik Gula, dan Kepala Bagian Kantor Direksi.

System Smart Farming  adalah suatu Sistem Terintegrasi untuk mengoptimalkan dan mensukseskan operasional excellence On farm dan Off farm PTPN IX. Smart Farming merupakan integrasi dari system E-Farming, SIMPG, ERP SAP dan SMK3. Direktur Utama PTPN IX berharap dengan adanya systemsmart farming proses bisnis yang telah direncanakan dapat bekerja secara optimal dan terukur mulai dari on farm hingga offfarm. Paparan terkait System Smart Farming diberikan oleh Direktur Operasional PTPN IX – Tri Septiono dan Kepala Bagian Tanaman Semusim – Walyanto.

Pemangku Jabatan Puncak yang hadir turut berkomitmen demi kelancaran implementasi  systemsmart farming dengan  turut menandatangani pakta komitmen yang disaksikan oleh Direksi PTPN IX.

Pada kesempatan tersebut hadir pula CEO of Region BNI wilayah  Yogyakarta – Moch Hisyam yang menyerahkan bantuan CSR berupa unit Drone yang akan dimanfaatkan sebagai sarana controlling lahan tebu di PTPN IX.  

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *