Jakarta, 4 Desember 2019 – Telkomsel senantiasa berkomitmen untuk melanjutkan transformasi sebagai digital telco company yang siap mengakselerasikan negeri dengan mengembangkan ekosistem digital di Indonesia secara menyeluruh dan berkelanjutan. Dalam merealisasikannya, Telkomsel terus melakukan transformasi secara internal terhadap organisasi perusahaan, salah satunya dengan menyelenggarakan Transformational Expert Development Festival (TED Fest) di Gramedia Expo Surabaya pada 4-5 Desember 2019 yang diinisiasi Telkomsel melalui Transformation Management Office (TMO).
Direktur Human Capital Management Telkomsel Irfan A. Tachrir mengatakan, “TED Fest yang baru pertama kali digelar ini merupakan serangkaian konferensi, seminar, dan diskusi panel yang memberikan kesempatan kepada seluruh karyawan Telkomsel tingkat Area, Regional, dan Branch untuk mengembangakan kemampuan-kemampuan baru, khususnya di bidang digital. Mengusung tema We The People 4.0, kegiatan ini diharapkan mampu mendorong para insan Telkomsel untuk menjadi sumber daya manusia (SDM) yang unggul dalam menghadapi Industri 4.0 sekaligus memiliki daya saing di era digital yang disruptif ini.”
Selama penyelenggaraannya, TED Fest: We The People 4.0 mengangkat sejumlah topik di bidang digital, seperti data science, data analytics, digital marketing, UI/UX, Internet of Things (IoT), hingga financial technology. Hal tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi para karyawan Telkomsel dalam mendalami berbagai kemampuan terapan yang penting untuk dapat mengembangkan diri mengikuti perkembangan Industri 4.0, khususnya pengaruhnya terhadap industri telekomunikasi dan bisnis digital. Pemilihan topik-topik tersebut juga sejalan terhadap komitmen Telkomsel untuk dapat terus bergerak maju mengakselerasikan negeri dengan membantu pemerintah menyiapkan Indonesia menghadapi Industri 4.0.
Agar topik-topik tersebut dapat tersampaikan dan dipahami dengan baik oleh seluruh insan Telkomsel, TED Fest menghadirkan sejumlah pembicara yang berkompeten di bidangnya. Beberapa pembicara yang membagikan ilmu dan pengalamannya di industri pada program tersebut meliputi Borrys Hasian (Director of DesignOps GoJek), Edward Killian (CMO LinkAja), Alamanda Shantika (Founder & CEO Binar Academy), dan Noni Purnomo (CEO Bluebird). Selain itu, Irfan A. Tachrir selaku Direktur Human Capital Management Telkomsel juga ikut berbagi ilmu kepada peserta yang hadir.
“Melalui tagline Unbox, Upskill, dan Unleash, TED Fest tahun ini diharapkan seluruh insan Telkomsel mampu mengeksplorasi, mengembangkan, dan melancarkan kapabilitas-kapabilitas yang menjadi fokus penting di Industri 4.0. Dengan begitu, upaya transformasi digital Telkomsel dapat berjalan secara menyeluruh dan berkelanjutan, tidak hanya dari sisi peningkatan kualitas portofolio layanan dan produk digital dari Telkomsel, namun juga mampu berperan aktif memberikan dampak sosial positif bagi masyarakat melalui pemanfaatan teknologi digital tepat guna dalam menghadapi Industri 4.0,” tutup Irfan.
Selain ditujukan bagi karyawan Telkomsel TED Fest: We The People 4.0 juga terbuka untuk masyarakat umum agar dapat bersama-sama menjadi roda penggerak kemajuan bangsa dalam menghadapi Industri 4.0 melalui penguasaan dan pengembangan kemampuan terapan. Pada gelaran perdananya ini, program tersebut dihadiri ratusan partisipan umum yang berasal dari kalangan mahasiswa dan komunitas lokal. Ke depannya, guna menyebarkan spirit transformasi hingga ke pelosok negeri, Telkomsel akan menyelenggarakan TED Fest di beberapa kota lainnya di seluruh Indonesia. Salah satu kota yang akan dituju adalah Makassar pada 2020 mendatang, dengan topik yang diangkat meliputi talent secondment, software development academy, business intelligence clinic, dan pricing analytics clinic.
Untuk membangun hubungan yang langgeng dengan pelanggan, bisnis perlu menggunakan saluran komunikasi yang tepat pada… Read More
Usai pertemuan dengan PM Manele, Perdana Menteri Timor Leste, Kay Rala Xanana Gusmao, tiba di… Read More
Samsung Kids di Galaxy Tab A9 Kids Edition menyediakan lingkungan digital yang aman bagi anak… Read More
Pelantikan para wakil menteri negara berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 73/M Tahun 2024 tentang… Read More
Mocca Studio yang berbasis di Kota Malang siap meluncurkan sebuah tayangan animasi anak yang diberi… Read More
Setelah serangkaian sambutan formal, pertemuan dilanjutkan di Ruang Jepara dalam suasana terbatas. Presiden Prabowo Subianto… Read More