Johnson & Johnson Mengajak Para Pemuda Aktif dalam Membawa Perubahan untuk Indonesia

Sharing is caring!

Jakarta, 19 Januari 2019 – Sebagai salah satu perusahaan kesehatan terkemuka, PT Johnson & Johnson Indonesia (Johnson & Johnson Indonesia) kembali memperkuat komitmennya melalui berbagai inisiatif dan program yang diikutinya. Kali ini, Johnson & Johnson Indonesia berpartisipasi dalam acara bergengsi, Indonesia Millennial Summit (IMS) 2019 yang digelar oleh IDN Times berlangsung pada Hari Sabtu tanggal 19 Januari 2019 di Hotel Kempinski, Jakarta.

IMS 2019 adalah sebuah konferensi yang mengutamakan isu-isu dari berbagai bidang dan sektor yang saat ini sedang dihadapi oleh Indonesia, serta mencari ide maupun solusi yang kreatif dan inovatif. Kegiatan ini mempertemukan para pemimpin Indonesia dan ahli dari berbagai bidang maupun industri dengan para millennial untuk berdiskusi dan membahas isu – isu yang sedang menjadi perhatian para pemuda Indonesia. Mereka dapat terlibat secara aktif dalam memberikan pendapat dan sudut pandang yang baru serta solusi untuk isu-isu yang sedang dihadapi oleh Indonesia.

Selain itu, acara ini menghadirkan 50 pembicara yang berkompeten dari berbagai bidang, melibatkan para pemimpin dari Akademisi, Pejabat Pemerintah, Pemimpin Bisnis hingga Wirausahawan yang akan berkesempatan berbagi pengalaman serta memberikan ruang bagi ide dan solusi unik untuk berkembang. Lakish Hatalkar selaku Presiden Direktur PT Johnson & Johnson Indonesia juga menjadi salah satu narasumber yang akan berbicara di acara yang bertemakan ‘Shaping Indonesia’s Future’ khususnya dalam sesi diskusi panel ’Battling Brand Maturity with Innovation’.

“Partisipasi kami dalam IMS 2019 menunjukkan komitmen Johnson & Johnson Indonesia untuk selalu meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat Indonesia dengan membantu dan mendukung untuk menciptakan perubahan yang baik untuk Indonesia. Hal ini juga sejalan dengan program inovasi yang kami lakukan melalui salah satu produk unggulan kami, LISTERINE, yaitu ‘Ubah Dengan Suara’, dimana kami mengajak para pemuda Indonesia untuk lebih berani ‘speak up’ atau ‘bersuara’ dan meciptakan perubahan untuk Indonesia yang lebih baik,” jelas Lakish Hatalkar, Presiden Direktur PT Johnson & Johnson Indonesia.

Sebagai salah satu perusahaan yang didominasi oleh pemuda, Johnson & Johnson meyadari bahwa pemuda memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah perubahan, baik di sebuah perusahaan maupun negara. Sebagai pemimpin di masa mendatang, pandangan – pandangan dan ide – ide kreatif dari para pemuda Indonesia diharapkan mampu menginspirasi dalam menciptakan perubahan ke arah yang lebih baik.

Pada kesempatan yang sama, LISTERINE sebagai salah satu produk unggulan Johnson & Johnson Indonesia turut menyediakan media dan sarana untuk mengajak para pemuda Indonesia agar berani berbicara yang dapat ditemukan pada booth Listerine yang juga akan dihadiri oleh Maudy Ayunda, selaku duta kampanye “Ubah dengan Suara”. Melalui fasilitas ini, para peserta IMS 2019 diajak untuk terlibat secara aktif dalam sebuah diskusi dan berani mengeluarkan pendapat untuk menciptakan perubahan yang lebih baik bagi Indonesia. Selain itu, juga tersedia beberapa permainan seru dan photo booth yang merepresentasikan inisiatif Listerine, yaitu ‘Ubah Dengan Suara’.

“Kami percaya bahwa para generasi milenial di Indonesia memiliki banyak ide, tetapi proses dari imajinasi menjadi implementasi adalah tantangan yang harus kita atasi bersama. Oleh karenanya, kami mendukung upaya untuk terus menumbuhkan pikiran kreatif Milenium Indonesia. Salah satunya dengan memberikan kesempatan bagi mereka untuk turut memberikan suaranya dalam upaya mendukung Indonesia yang lebih baik di masa mendatang. Kami sangat senang dapat turut mendukung dan menjadi bagian dalam membuat perubahan yang lebih baik untuk Indonesia,” tutup Lakish.

Tentang Johnson & Johnson

Di Johnson & Johnson, kami percaya kesehatan yang baik adalah dasar kehidupan yang aktif, komunitas yang berkembang dan maju. Itu sebabnya selama lebih dari 130 tahun, kami bertujuan untuk menjaga orang – orang tetap sehat di setiap usia dan setiap tahap kehidupan. Saat ini, sebagai salah satu perusahaan perawatan kesehatan terbesar dan berbasis luas di dunia, kami berkomitmen untuk menggunakan jangkauan dan kemampuan kami untuk kebaikan. Kami berusaha untuk meningkatkan akses dan keterjangkauan, menciptakan komunitas yang lebih sehat, pikiran yang sehat, tubuh dan lingkungan yang sehat untuk siapapun dan dimanapun. Kami memadukan hati, ilmu pengetahuan dan ketulusan untuk mengubah arah lintasan kesehatan bagi kemanusiaan.

Tentang PT Johnson & Johnson Indonesia

PT Johnson & Johnson Indonesia berdiri sejak tahun 1973 dan bergerak di empat sektor bisnis yang berbeda, meliputi sektor: Consumer, Medical Devices, Pharmaceutical dan Vision Care. Merek-merek ternama dari sektor Consumer antara lain adalah JOHNSON’S®, CLEAN & CLEAR®, LISTERINE®, CAREFREE® serta MYLANTA®, BENADRYL®, VISINE®, dan COMBANTRIN®.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *